Teras memiliki fungsi sebagai area teduh di luar ruangan. Selain itu area tersebut juga bermanfaat sebagai penghubung dalam dan luar rumah. Teras juga bermanfaat untuk tempat bersantai serta menyambut tamu. Dari sisi desain, area tersebut akan memberikan sumbangsih besar terhadap tampilan rumah secara menyeluruh. Maka dari itu desain teras pun mesti diperhatikan baik-baik termasuk untuk jenis teras rumah minimalis modern. Berbeda dengan konsep rumah lainnya, konsep minimalis mengharuskan teras dengan ukuran yang sesuai dengan luas lahan.
Karena sisa lahannya tidak terlalu luas tentu saja anda mesti mendesain teras dengan ukuran mungil. Desain mungilnya ini tetap memiliki daya tarik tersendiri dengan pemilihan material serta bentuk yang tepat dengan bangunan utama. Biasanya teras terpusat pada model pilar serta atapnya. Kebanyakan rumah minimalis modern mengusung pilar dari batu pualam serta atap dak agar tampilan rumah lebih terlihat modern. Nah, berikut ini ulasan selengkapnya untuk referensi model teras minimalis modern.
Referensi Teras Rumah Minimalis Modern
Teras dengan atap dak
Model teras dengan atap dak sedang trend untuk saat ini. karena ukuran atapnya kecil maka budget pembangunannya bisa diminimalisir dengan atap dak. Kesan modern namun tetap minimalis sangat terasa dengan adanya atap dak ini. Untuk mempermanis tampilan depan, anda bisa mengaplikasikan batuan alam di area pilar teras. Rumah pun terasa sejuk dan sesuai dengan iklim tropis Indonesia.
Teras dengan atap limas
Model atap limas seperti ini juga cocok untuk konsep minimalis rumah anda. Untuk menyeragamkan desain, anda bisa menerapkan atap yang sama dengan bangunan utama. Konsep rumah pun terlihat lebih sederhana namun tetap elegan. Anda bisa memilih model pilar dari batuan alam untuk memaksimalkan unsur tropis dan sejuk di area eksteriornya.
Teras dengan pilar batu pualam
Batu pualam menghadirkan kesan hangat namun sejuk pada tampilan luar. Anda bisa mengusung material tersebut untuk membangun pilar teras. Meskipun area teras tergolong sempit namun desainnya tetap menarik dilihat. Untuk area atapnya memiliki bentuk limas serta tambahan kusen kayu agar unsur minimalis dan alaminya kian melekat kuat.
Teras sekaligus taman
Model teras satu ini cukup unik karena memiliki atap menyeluruh. Atap menyeluruh di halaman ini akan membuat area depan tampak lebih teduh. Anda bisa membangun taman kering di sekitarnya serta tempat duduk untuk mendapatkan suasana santai yang nyaman. Aplikasikan lantai kayu agar kesan alaminya kian terasa.
Teras bernuansa kayu
Material kayu cocok untuk rumah tropis masa kini terutama jika diaplikasikan di bagian luar rumah. Seperti halnya teras sederhana ini dimana area lantainya didesain menyeluruh dengan kayu. Sedangkan atapnya sendiri memiliki bentuk dak dengan dinding berlapis vinyl kayu. Lantai teras didesain berundak seperti ini. Tampilan area tersebut pun terasa sangat sejuk meskipun atapnya tidak menutup sempurna.
Itu dia beberapa referensi desain teras minimalis modern yang bisa menjadi tambahan referensi dalam membangun rumah. Semoga bermanfaat.